August 26th, 2013
Rumah kopi
Ini adalah kali kedua saya mengunjungi tempat ini, cafe ini sungguh klasik dan sederhana namun begitu nyaman bagiku. Sembari menyeruput secangkir kopi Turkey yang super strong dan dibaluti iringan musik jazz yang begitu merdu dan menghangatkan suasana, percakapan menjadi semakin menarik dan sampai-sampai bisa lupa waktu.
Berkumpul bersama orang-orang yang begitu baik dan asyik adalah suatu peristiwa malam yang luar biasa,
ada gelak canda tawa yang tulus diantara kami dan ada kedamaian hati yang terselip di sana, seperti rasanya enggan tuk beranjak meninggalkan tempat ini.
Namun apalah daya, malam begitu singkat da tak bisa menepis setiap detik waktu yang bergulir dalam suasana yang penuh dengan keromantisan bagi para pencari kedamaian seperti kami.
Begitu cepat dan singkat waktu berjalan, ada segelintir kegetiran yang menyambar dan menghanguskan jiwa yang dimabuk kepayan oleh obrolan yang begitu bersahaja.
Cerita yang singkat ini, biarlah kutuliskan saja lewat semesta yang lambat laun makin larut, desauan hembusan nya angin malam dan dingin nya hati yang diselimuti sedikit rasa tentram.
Biarlah ini menjadi momen yang begitu berharga dan akan selalu kita kenang bersama, sembari menutup gelapnya malam, saya ingin berpesan pada jalan yang sepi dan sunyi, akan ada saatnya bila suatu kelak ku kembali lagi di kota ini, suasana yang sama, hening dan beku yang akan selalu menyapa ku dengan suasana yang selalu seperti ini, selamat malam semesta! <3
Tidak ada komentar:
Posting Komentar