Rabu, 23 Desember 2015

The New Year’s Wishes



The New Year’s Wishes



Kemarin baru hari Senin, eh tanpa sadar hari ini sudah hari Senin lagi, kemarin tanggal 1 eh sekarang sudah tanggal 22, kemarin bulan Januari dan sekarang sudah bulan Desember. Waktu begitu cepat. Ya begitulah kira-kira apa yang sedang aku rasakan, seperti cinta cabe-cabean zaman sekarang yang baru pacaran hari ini terus esoknya udah putus dan lusanya jadian lagi. Hmmm...
Sering kali kita membuang-buang waktu dengan hal yang nantinya akan kita sesalkan, dan terus begitu terus sampai tidak tau lagi arah dan tujuan hidup yang kian lama makin tersesat.

Kemarin ada seorang temanku yang berkata, kok waktu sekarang terasa cepat banget ya, terus sejenak aku berpikir dan kata hatiku seolah membenarkan kata-katanya tersebut, hmmm kalau mau dipikir sih ada benarnya juga kata temanku itu.

Dulu waktu SD kalau musim liburan yang sebulan saja rasanya lama banget, sudah kelas 4 SD tapi pas masuk sekolah rasanya pengen kembali ke kelas 1 SD lagi buat mengulangi belajar membaca karena entah kenapa alasanya, sampai-sampai pas masuk tahun ajaran baru seusai liburan yang begitu panjang, sudah blank abis nih otak, seolah tak pernah mengenal huruf apalagi bertukar sapa dengan pelajaran metematika dasar. Haha

Di era serba moderen ini, segala sesuatu seolah makin canggih dan aku sempat berpikir kalau jangan-jangan “waktu” ini naik pesawat jet makanya begitu cepat jalannya.

Well, kali ini aku ingin bahas mengenai harapan-harapan klasik yang biasanya dijadikan status facebook  di media sosial 

Here are some of " THE NEW YEAR'S WISHES". Check it out!

1. New Year, New Boy/Girl Friend

Biasanya kalau awal tahun baru banyak banget temanku yang entah mungkin lagi ada konflik sama pacarnya terus update status begini "New Year, New Boy/Girl Friend".  Entah apa niat mereka, tapi yang pasti kedengarannya absurd aja. Dikira cari pacar segampang nyari keong di sawah kali ya.

2. New Year, New Life

Kalau yang ini sih seperti mengarah ke penataan hidup ke depan yang lebih baik dari tahun sebelumnya, bisa jadi di tahun sebelumnya orang tipe ini hidupnya random abis seperti contohnya suka bolos kuliah, nah! Di tahun yang baru si doi jadi rajin kuliah. Nah kalau punya prinsip hidup kayak begini kan bagus, asal jangan panas-panas tai ayam aja sih. Kuliah sebulan penuh, terus sebulan berikutnya dipake buat liburan. Kan sama aja broh! Bye ~

3. Semoga lulus di tahun ini.

Ada lagi yang update status macam begitu. Terus dilike lebih dari 100 orang teman facebooknya, dan malah dikomentari "amin" oleh teman-teman nya yang sudah pada lulus. Such a good start in New Year. Sesulit apapun masalah kuliah, kalau ada niat pasti berhasil. Tapi terkadang kenyataan tak selalu sesuai dengan harapan, makanya jangan malas selesaikan skripsi apalagi kalau tiap hari harus ketemu dosen pembimbing buat revisi skripsinya ya bro dan sist. Sebab kalau malas ketemu dosen pembimbing, kan ente tau sendiri nasib ente akan makin suram kayak gimana.

4. Tahun baru semoga dapat jodoh!

Ada lagi tipe orang yang pas tahun baru, dengan PD-nya alias “percaya diri” mengupdate status kayak gitu, ya bagus sih bro/sist. Entah udah berapa lama mereka masih memegang gelar JODI (jomblo abadi), tapi menurutku sih bagus. Yang penting ada usaha. Tapi pesan aku sih, jangan pasrah dengan keadaan. Biasanya banyak orang mengatakan, cari jodoh yang bisa menerima dirinya apa adanya, kalau memang begitu, saya tak sepaham dan sependapat dengan itu. Karena menurut aku, harus cari jodoh atau pasangan hidup yang nantinya bangga memilikimu, kalau menerima kamu apa adanya sih kedengarannya pasrah gitu bray!

5. New Year, Must Read a lot of books!

Yaps! Kalau ini aku setuju banget, meskipun kedengaran sok genius sih tapi gak masalah. Kata pepatah, "buku adalah gudang ilmu dan membaca adalah kuncinya", jangan pernah remehkan kata-kata ini guys karena dengan membaca, kita akan mengetahui hal-hal baru diluar pemahaman kita, apa yang belum pernah kita tau akan jadi tau. Yang terpenting adalah jangan membaca ulang aja pesan-pesan mantanmu ya bro and sist! Sampai kapanpun pesan-pesan itu gak akan berubah, malah nanti ente makin sakit hati, masa mantan udah ke penghulu terus ente masih belom bisa move on sih, hello!

6. New Year, I Must Visit New Places!

Kalau ini sih tipe anak traveler banget, jadi sok yoih gitu biar kesannya kekinian. Tapi aku salut dengan tipe status kayak gini. Travel as much as you can and as long as you can. Life is not meant to be lived in one place. Dan lagi semboyan anak gaul masa kini, "piknik dulu biar gak panik." Yuks! Jalan-jalan menjadi alasan penting untuk tidak membuat hidup jadi kaku. Bro and sist, hidup ini terus berjalan makanya kita juga butuh jalan-jalan biar semuanya bisa berjalan sesuai jalannya. Kan gitu! Hal yang paling krusial adalah harus mengatur waktunya dengan baik, semuanya diatur sedemikian rupa supaya tidak mengganggu aktifitas mu yang lain. Nah, dengan demikian mulailah menabung dari sekarang karena untuk bepergian itu gak gratis, kecuali kalau ente mau nekat jalan kaki sejauh 100 KM atau kalau ente mau buat rekor baru dengan berenang mengarungi lautan. Haha

Ada begitu banyak harapan di tahun yang baru yang belum kita penuhi ditahun sebelumnya, mungkin bagi yang sudah menikah tapi belum punya momongan di tahun ini, tak masalah, karena aku percaya kalau semua akan indah pada waktunya. Dan juga buat para jomblo, gak apa-apa dikecengin sama teman-temanmu, gak masalah karena mencari pasangan yang tepat gak semuda itu, tiap orang punya cara pandang yang berbeda-beda dan dengan adanya perbedaan maka membuat hidup kita ini semakin berwarna.... #tsaaaah! Dan karena perbedaan itupula, aku yakin kalau para pembaca blogku yang lain juga punya harapan yang lain di tahun yang baru. Semoga artikel ini menginspirasi kita semua.


Written by @oldryronald


Yogyakarta. December 22, 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar